SABTU BUDAYA DAN JALANAN SEHAT

SMA Negeri 1 Aikmel-Sabtu 31 Agustus 2024 SMA Negeri 1 Aikmel menyelenggarakan kegiatan Sabtu Budaya yang meriah dengan acara jalan sehat. Kegiatan ini dimulai pada pukul 07.30 WITA dengan rute yang mengelilingi lingkungan sekitar sekolah, dimulai dari lapangan sekolah menuju Desa Bagik Nyaka Santri, lalu melalui jalan Desa Aikmel Barat, dan kembali ke lapangan sekolah sebagai titik akhir.
Wakil Kepala Sekolah bidang Kesiswaan, Bapak Saripudin Ansory, S.Pd, membuka kegiatan ini secara resmi. Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya kegiatan ini dalam membentuk kesehatan fisik siswa sekaligus memasyarakatkan gerakan jalan sehat. Beliau berharap bahwa melalui kegiatan ini, siswa dapat semakin sadar akan pentingnya menjaga kesehatan dan menjadikan olahraga sebagai bagian dari kehidupan sehari-hari.
Kegiatan jalan sehat ini diikuti oleh seluruh siswa kelas X, XI, dan XII dengan total 35 rombongan yang terdiri dari 1.240 siswa yang didampingi oleh wali kelas masing-masing dan guru yang lain. Dengan antusiasme yang tinggi, para siswa mengikuti jalan sehat ini dari awal hingga akhir. Acara ini berlangsung dengan lancar dan selesai pada pukul 09.00 WITA. Sabtu Budaya kali ini tidak hanya menjadi ajang olahraga, tetapi juga sebagai sarana mempererat kebersamaan antar siswa dan warga sekolah. Diharapkan kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan di masa mendatang demi mendukung kesehatan dan kebugaran seluruh warga sekolah.//Humas Smanel
Share This Post To :
Kembali ke Atas
Berita Lainnya :
- Peringatan Hari Kesaktian Pancasila 2025
- Sabtu Budaya Saring Talenta
- Pemberian Penghargaan Kepada Siswa -Siswi Berprestasi
- Pemberian Penghargaan Kepada Siswa -Siswi Berprestasi
Kembali ke Atas
